5 Dominasi Motor Trail Termahal yang Wajib Masuk List

admin

Motor Trail Termahal

Motor trail memiliki desain garang sehingga banyak diminati oleh pengendara motocross. Pengendara akan lebih tertantang untuk melaju di medan terjal dengan motor trail. Di antara sekian banyak jenis motor trail, berikut ini daftar motor trail termahal dengan spesifikasinya:

1. Motor Kawasaki KLX Series

Motor trail memiliki desain lebih garang dibanding motor biasa lainnya. Tak heran, motor trail termahal banyak juga yang laku karena spesifikasi yang nyaman dikendarai di medan apapun. Series Kawasaki KLX 150 dan 250 termasuk motor dengan nominal harga OTR diatas tiga puluh hingga enam puluh jutaan.

Pertimbangan perbedaan harga adalah karena mesin yang digunakan dalam menjalankan motor. Seperti namanya, KLX 150 merupakan mesin dengan 150cc sedangkan KLX 250 memakai 250cc. Bahan bakar yang dihasilkan dari karburator memakai memakai pengapian DC-CDI yang dapat dipacu hingga delapan ribu rotasi per menit.

2. Motor Balap Trail Yamaha YZ250F

Seri motor trail ini dirancang lebih bertenaga agar dapat mengikuti pertarungan kecepatan khusus motor trail. Kapasitas mesin yang digunakan sendiri mencapai 250cc, memakai transmisi manual, dan satu silinder.

Motor ini juga dibekali komponen upside down dan teknologi yang modern. Selain itu, desain pencahayaan depan dan belakang yang mumpuni, membuat motor ini dihargai hingga seratus juta lebih.

3. Motor Trail Kawasaki D-Tracker

Motor ini memiliki tiga varian. Perbedaan motor ini dengan yang lain ada pada nama dan desain. Mesin yang ada tidak memiliki perselisihan yang mencolok. Harga yang dibanderol mulai dari tiga puluh satu jutaan untuk D-Tracker.

Baca Juga :   MotoGP dan Sirkuit Permanen: Membangun Fondasi Balap Terbaik

Untuk Kawasaki D-Tracker SE mematok harga OTR Rp32.900.000,-. Selanjutnya, seri Kawasaki D-Tracker X dapat dibawa pulang dengan membayar Rp63.800.000,-  karena mesinnya yang garang. Motor trail DTracker ini cukup banyak diminati karena desain nyentrik dan eksklusif.

4. Motor Trail Kawasaki KX

Meski harganya lebih mahal dari series Kawasaki lainnya, motor trail ini tetap memiliki peminat karena kekuatan komponennya. Bagaimana tidak, motor trail seri ini memiliki kapasitas 64cc namun harga yang dipatok melebihi motor trail dengan mesin 150cc. Harga terendah dimiliki Kawasaki KX 65 dengan nominal Rp36.900.000,-

Selain itu, ada motor trail lainnya yaitu Kawasaki KX 85 yang memiliki harga Rp54.900.000,- di atas mesin motor Kawasaki KX 65. Tak ketinggalan, motor trail Kawasaki KX 250F yang mencapai harga OTR Rp91.700.000,-.

5. Yamaha WR 155

Seperti nama seri motor ini, kapasitas mesin yang ditawarkan adalah 155,09 cc dengan silinder tunggal dan dilengkapi teknologi VVA.  Dengan kapasitas tangki hingga delapan liter, sistem pembakaran yang digunakan adalah SOHC Liquid Cooled yang mendukung siklus pengabutan injeksi.

Bodi motor yang memiliki knalpot dan spakbor tinggi, ban yang cocok di kondisi jalan apapun, dan kesan sporty pada garisnya. Tinggi tempat duduk hanya 88cm yang disusun di atas rangka model semi double-cradle. Panel instrumen sudah memakai teknologi digital disertai MID yang informatif.

Indikator bensin dan tachometer membuat perbedaan signifikan dari motor trail lainnya. Kelengkapan lain seperti lampu hazard dan radiator menambah kesan maskulin pada motor ini. Jenis rem yang digunakan adalah wavy disc sehingga dapat melepaskan panas lebih cepat.

Demikian penjelasan motor trail termahal dan spesifikasinya. Perlu diingat, motor trail sendiri bisa dibeli jika ingin serius menggeluti bidang ini. Hal demikian agar dana untuk motor dapat menghasilkan hadiah lomba yang membanggakan. Dengan begitu, hobi motor tidak hanya menghabiskan namun dapat menjadi jalan rezeki.

Baca Juga :   Kenali Perbedaan Isi Angin Ban Dengan Nitrogen Dan Biasa

 

Artikel Terkait

Bagikan: